Tahun ini merupakan tahun luar biasa untuk setiap penggemar Dota 2. Setelah kita melihat banyak turnamen yang luar biasa, sekarang saatnya untuk mundur dan melihat pemain mana yang tampil gemilang sepanjang tahun.
Kemarin, kami telah membahas para pemain support terbaik tahun 2019. Namun kali ini kita akan melihat para pemain yang sangat bergantung pada support di early game, yaitu midlaner. Berikut ini 3 midlaner terbaik di tahun 2019 menurut kami.
TOPIAS MIIKKA “TOPSON” TAAVITSAINEN
Saya pikir kita semua bisa sepakat bahwa Topson pantas mendapat tempat pertama dalam daftar kami. Mustahil untuk tidak memuji keajaiban Dota 2 ini dan pengaruhnya yang luar biasa pada OG.
Tidak seperti banyak pemain Dota 2 old-school, tim besar pertama Topson adalah OG. Meskipun dia hanya baru bermain selama beberapa minggu bersama OG, dia dan rekan satu timnya mampu memenangkan TI8.
Meskipun Topson terkadang kurang dihargai, ia adalah salah satu alasan utama keberhasilan OG pada tahun 2019. Tidak ada yang bisa menyangkal potensinya yang luar biasa selama TI9, di mana ia tampil dengan sangat baik. Meskipun lebih banyak orang percaya bahwa Anathan “ana” Pham adalah bintang besar di acara tersebut, Topson benar-benar memainkan peran monumental dalam mengamankan trofi TI kedua untuk OG.
- Moonton resmi umumkan MDL sebagai Liga 2 Mobile Legends
- Granger, hero paling berbahaya di Mobile Legends season 15
LU “SOMNUS” YAO
Terlepas dari kenyataan bahwa LGD tidak dalam kondisi yang baik saat ini, Somnus masih merupakan salah satu mid laners terbaik tahun 2019. Dia telah membuktikan dirinya sebagai pemain yang sangat kuat dan dapat mengebrak di map kapan saja. Itu sebabnya tidak mengherankan jika setiap taktik LGD terpusat padanya.
Kinerja fenomenal Somnus (a.k.a Maybe) adalah alasan utama di balik kesuksesan tim Cina ini. Mereka tampil sangat baik di paruh pertama tahun 2019 dan juga di TI9. Meskipun tidak memenangkan turnamen, mereka masih berada di urutan ketiga, yang merupakan hasil yang cukup terhormat.
VLADIMIR “NO[O]NE” MINENKO
Yang terakhir, kami memiliki midlaner legendaris CIS No[o]ne. Dia berada dalam kondisi yang sangat mirip dengan Somnus dalam hal kinerja timnya saat ini.
Bisa dikatakan bahwa Vladimir adalah mid laner terkuat di CIS. Dia dikenal mampu memainkan beberapa hero tersulit di Dota 2 dan sering menjadi bintang untuk timnya. Namun, setelah perubahan roster yang terjadi di Viruts.Pro selama shuffle pasca-TI9, Virtus.pro perlahan-lahan berusaha untuk pulih. Bagaimanapun, mereka telah kehilangan dua bintang terbesar mereka yaitu Roman “RAMZES666” Kushnarev dan Pavel “9pasha” Khvastunov.
BACA JUGA: Teka-teki franchise MPL: Banyak tim siap bayar, kapan slot kembali dibuka?