Genflix Aerowolf menjadi tim yang patut diwaspadai pada Mobile Legends: Bang Bang Professional League season 5 nanti. Banyaknya player baru berkualitas menjadi alasan.

Aerowolf kedatangan Jacklee, Groot, Clay, dan Fredo. Walau diprediksi hanya Jacklee, Clay, dan Fredo yang masuk roster MPL. Sementara Groot akan mewakili tim di MDL.



Kedatangan Clay juga menimbulkan pertanyaan. Bagaimana nasib Kido? Mengetahui Clay dan Kido punya posisi yang sama yakni midlaner.

ONE Esports sempat mendapat informasi dari sumber terpercaya bahwa Kido tak akan jadi starter musim ini dan Clay yang akan tampil. Namun, rasanya tidak sreg kalau bukan Kido sendiri yang berbicara.

Sampai akhirnya pada acara Empetalk, Kido buka-bukaan soal kondisinya di MPL. Ia mengaku tetap berada dalam roster, walau fokus utamanya tak lagi di scene kompetitif.

Kido ingin mendalami dunia streaming karena mulai menikmatinya. Tapi ia mengaku tetap berada di dalam roster untuk membantu Clay yang dianggap masih sangat muda.

Kido dengan sangat jujur juga mengaku untuk sekarang, kualitas Clay lebih baik dari dirinya.

BACA JUGA: Ditanya soal kebenaran gabung Aerowolf, ini jawaban Clay