Hengky “Kyy” Kurniawan menjadi salah player baru yang namanya melesat bak roket di scene Mobile Legends: Bang Bang. Performanya di MPL season 5 bersama Bigetron Alpha patut diacungi jempol.

Kyy benar-benar mampu menjadi tank/support yang konsisten bagi tim. Tak hanya pandai memainkan tank keras macam Grock atau Khufra, tapi ia juga piawai bermain hero support seperti Diggie hingga Kaja.



Menjadi player termuda yang main di MPL season 5 dan memiliki performa yang begitu oke, Kyy terpilih sebagai rookie terbaik MPL season 5 versi ONE Esports.

Kami pun mendapat kesempatan mewawancarai player asal Pontianak tersebut. Ketika ditanya soal panutan di role support, dua player andal lain ia sebutkan.

“Luminaire dan Vyn adalah pemain panutan saya. Mereka rendah hati, tidak pelit berbagi ilmu dan selalu memberi dukungan kepada pemain lainnya,” tutur Kyy.

Luminaire dan Vyn bisa dibilang sebagai support terbaik di scene Mobile Legends saat ini. Luminaire membawa EVOS Legends juara MPL season 4 dan M1. Sementara Vyn adalah kapten RRQ Hoshi yang baru juara MPL season 5.

Tak kaget jika Kyy benar-benar kagum dengan dua player ini. Walau dari segi usia, Luminaire dan Vyn hanya berselisih 2-3 tahun dengan Kyy.

BACA JUGA: Natalia OP? Luminaire: Tidak juga