Kondisi EVOS Legends saat ini masih jauh dari kata memuaskan. Sebagai juara bertahan Mobile Legends: Bang Bang Professional League season 4, performa EVOS saat ini tidak konsisten.

Dari tujuh pertandingan pertama, rekor mereka hanya 4-3 dan kini duduk di peringkat ketiga dengan 2 poin. Tertinggal enam poin dari RRQ Hoshi dan Bigetron Alpha.

Sepanjang musim, EVOS kerap merotasi dan mencoba pemain baru. Mulai dari Bajan, Rexxy, Buts, sampai Larajie sudah dicoba.



Kadang hasilnya baik, tapi di lain sisi bisa dibilang belum sempurna.

Sampai akhirnya ONE Esports secara tak sengaja menengok akun MLBB dari kapten sekaligus hardcore mereka, Rekt Gustian.

Uniknya, Rekt saat ini sedang spam atau sering bermain Thamuz dan X-borg, hero yang notabene adalah offlaner.

Hal ini menimbulkan spekulasi bahwa EVOS Legends tidak puas dengan performa Buts dan Larajie sepeninggal Oura di role ini. Sehingga mereka akan mencoba memainkan Rekt sebagai offlane.

Andai hal ini benar, siapa yang akan menjadi hardcore EVOS? Banyak opsinya. Rexxy maupun Wannn pernah tampil di role ini.

Namun, yang kami anggap paling mungkin adalah memanggil Revicii dari EVOS MDL sebagai hardcore utama.

Kapasitas Revicii tak perlu diragukan. Ia adalah langganan top global dan seorang hardcore yang punya kualitas. Bukan tak mungkin ia akan menjadi pemain terbaru yang dipanggil ke tim MPL.

BACA JUGA: Donkey cuma mau main 1-2 pekan di MPL season 5, tapi ditolak EVOS