Setelah menyelenggarakan kualifikasi Indonesia, ONE Esports Mobile Legends Invitational ternyata langsung melanjutkan fase kualifikasi di negara lain.

Kualifikasi Malaysia dan Singapura diselenggarakan bersamaan, (9/5) lalu. Beberapa tim besar MPL juga turut bermain. Dan sesuai prediksi mereka lah yang melangkah sampai jauh.



Terkait Malaysia, dua tim top, Team Bosskurr dan Todak bertemu di laga puncak. Mereka berhasil mengalahkan gabungan dari beberapa tim amatir dan pro.

Namun, kapasitas Todak yang begitu menonjol musim lalu, belum juga terlihat. Setelah langsung gagal di playoff MPL MY/SG season 5, mereka juga takluk 1-3 dari Team Bosskurr yang memang sedang menanjak performanya.

Sementara menyebrang ke Singapura, jalan EVOS SG di kualifikasi benar-benar mulus. Tak ada cobaan bagi mereka sejak awal.

Soul dkk mampu mengalahkan Divinity di partai puncak dengan skor meyakinkan 3-1.

Kepastian ini membuat sudah ada tiga tim yang lolos dari fase kualifikasi ke MLI. Mereka adalah Bigetron Alpha, Team Bosskurr, dan EVOS Singapura.

Ke depannya masih akan ada tiga fase kualifikasi lagi di Thailand dan Laos, Filipina, dan Myanmar untuk masing-masing mencari tiga tim.

BACA JUGA: Musim perdana spesial Kyy bersama Bigetron Alpha