Kabar gembira hadir bagi para pencita Dota karena dalam waktu dekat akan segera hadir versi terbaru dari Warcraft III yang menjadi cikal bakal dari permainan MOBA populer tersebut dengan judul Warcarft III: Reforged.
Warcraft III merupakan tempat lahirnya game Dota yang kita kenal saat ini, meski awalnya hanya berupa mode permainan dengan nama Defense of the Ancient. Dengan kata lain, para pemain Dota tentu sangat familiar dengan game real-time strategy ini.
Kini setelah 18 tahun lamanya sejak merilis Warcraft III: Reign of Chaos, Blizzard sebagai developer memilih untuk melakukan remaster dan merilis ulang game tersebut dengan nama Warcraft III: Reforged.
Permainan ini baru akan dirilis oleh Blizzard pada Selasa (28/1/2020) atau 29 Januari 2020 WIB dan akan menghadirkan tujuh ekspedisi single-player dan lebih dari 60 misi untuk diselesaikan para pemain.
- Blizzard blokir lebih dari 1500 akun Overwatch karena gunakan cheat
- Shaman terlalu mendominasi di Descent of Dragon Hearthstone, Blizzard hadirkan penyesuaian
Selain itu tampilan grafis, audio, gameplay, serta karakter-karakter di dalam game pun dipastikan akan jauh lebih baik dari sebelumnya. Begitu juga dengan penerapan fitur matchmaking versi terbaru melalui Battle.net dari Blizzard.
Berikut rincian dari beberapa fitur yang akan hadir di Warcarft III: Reforged seperti dikutip dari Indoesports:
- Kualitas grafis: Reforged bakal hadir dengan kualitas grafis lebih baik untuk segala hal di dalam game agar dapat menghadirkan pencitraan karakter, bangunan, lingkungan, animasi, dan efek lebih bagus.
- Multiplayer lintas versi: Semua pemain yang memainkan Warcraft III, baik versi original maupun Reforged, dapat bermain bersama.
- Voice-over original: Demi menjaga originalitas dan pengalaman dalam bermain Reforged, Blizzard akan tetap menggunakan voice-over yang sama dengan versi original.
- World Editor versi terbaru: Reforged bakal hadir dengan World Editor baru demi membantu terciptanya komunitas di dalam game untuk meraih pencapaian terbaru, dengan ratusan trigger anyar, dukungan LUA, dan fitur untuk memasukkan model baru. Masih ada banyak lagi pembaharuan yang telah direncanakan oleh Blizzard yang akan hadir dalam waktu dekat.
- Peningkatan fungsi Battle.net: Pemain dapat menikmati fitur Battle.net untuk mendukung segala hal dalam bermain Warcraft III, seperti sarana komunikasi, baik via teks maupun suara, fitur clan, serta proses patch dan instalasi yang lancar.
Agar dapat menarik banyak minat pemain kepada game baru ini, Blizzard juga telah menghadirkan banyak diskon atas produk-produk mereka, termasuk Warcraft III: Reforged. Anda bisa mendapatkan game ini dengan membelinya secara digital melalui Blizzard Shop.
Standard Edition untuk Warcraft III: Reforged ini tersedia dengan harga US$29,99 (sekitar Rp408.000). Sementara untuk edisi Spoils of War yang berisikan skin-skin unik untuk hero Champion of the Horde Thrall, Daughter of the Seas Proudmoore, Fallen King Arthas, dan Emerald Nightmare Cenarius, bisa Anda dapatkan dengan harga US$39,99 (sekitar Rp545.000).
Selain itu jika melakukan pre-purchase untuk edisi Spoils of War, Anda juga bisa mendapatkan bonus di game-game garapan Blizzard lainnya. Berikut rinciannya:
- World of Warcraft: Meat Wagon Mount
- Overwatch:
- Player Icons: Human, Orc, Undead, Night Elf, dan Lich King
- Animated Sprays: Footman, Grunt, Ghoul, dan Archer
- Diablo III: Pet untuk Mal’ganis
- Hearthstone: Third War card back
- Heroes of the Storm: Hero Anub’arak, Jaina, Thrall Hero, dan Tyrande
- StarCraft II: Console skin untuk Alliance, Horde, Sentinels, dan Scourge
- StarCraft Remastered: Spoils of War Console
BACA JUGA: Indikasi game Diablo IV bakal meledak saat dirilis Blizzard